Kenali Permainan Lawan Untuk Meraih Kemenangan Hidup


Untuk mengingatkan kembali beberapa bulan yang lalu, Indonesia baru saja di suguhkan kesenangan dan kemenangan pembuktian kepada Dunia tentang bangkitnya Bulutangkis Indonesia, tepatnya pada All England Super Series Premier 2014 prestasi tersebut ditorehkan oleh Hendra Setiawan-Mohammad Ahsan dan Tontowi Ahmad-Liliyana Natsir. dengan berbagai perspektif dan prediksi dari Orang akhirnya Tim Indonesia berhasil juga meraih medali Emas pada Pertandingan bergengsi bulutangkis tersebut.

Disetiap pertandingan, apakah itu bulutangkis, sepakbola, catur, tinju yang sifatnya one by one bukan perlombaan seperti balapan dan sejenisnya. mempunyai ekspektasi yang lebih tinggi dari pada perlombaan siapa yang mencapai finish dahulu. karena pada pertandingan kita hanya memiliki satu lawan yang harus kita tumbangkan untuk melangkah pada babak selanjutnya. 

Begitu juga yang pada olah raga bulutangkis, kita dihadapkan oleh satu lawan kita. berbicara sekelumit pertandingan bulutangkis beberapa pelatih dan atlet internasional sering mengatakan untuk menaklukan lawan main kita, yang penting kita ketahui ialah tipe dan membaca gaya permainan lawan bicara kita, setelah mengetahui maka kita mengetahui cara yang efektif untuk menaklukan kawan, ya..h walaupun disisi lain kita harus mempunyai kemampuan secara teknik dan skill. tetapi, itu menjadi syarat kedua. kata pelatih chelsea Jouse Mourinho “Pelatih Hebat, dapat membaca permainan lawan dengan Cepat”. dan menjadi syarat utama dan pertama seorang pelatih untuk mengtahui cara permainan lawan, selanjutnya melakukan strategi sesuai kemampuan, maka menghasilkan kemenangan.

Sekelumit tulisan diatas yang berakhir pada kata “Kemenangan”. merupakan ilustrasi kita dalam menggapai kemenangan yang sebenarnya dalam kehidupan. seperti pada pertandingan apa syarat utama untuk merahih kemenangan? yaa… jawaban Anda benar. KITA HARUS MENGETAHUI CARA PERMAINAN LAWAN. Dunia ini tak obahnya merupakan permainan, kegiatan hari-hari yang kita lakukan merupakan aktifitas kita dalam mengikuti permainan. Masalah atau Tantangan Hidup merupakan lawan terberat kita dalam meraih kemenangan kehidupan ini. apabila Anda bisa mengetahui cara menghadapi masalah yang datang pada diri, Anda sudah bisa melewati step pertama dalam menjalani kehidupan. setelah masalah Anda selesaikan. selanjutnya ialah tingkatkan Kapasitas dan Kapabilitas diri, persiapan karena lawan berikutnya akan lebih besar, masalah yang kita hadapi akan lebih besar. maka apabila kita tidak dirudung masalah berarti kita dalam keadaan tidak ikut bermain di dunia alias sudah wafat.

Maka oleh karena itu, nikmati masalah dan tantangan adalah sebagai sebuah permainan dan pertandingan, Kenali dan Respon cara penyelesaiannya, tingkatkan kemampuan diri, terus menerus selanjutnya, berakhir apabila kita sudah tidak berada di Dunia permainan ini lagi.

 

Leave a comment

Filed under Kehidupan, Motivasi, organisasi

Leave a comment